Kunjungan Wisatawan ke Anyer Terus Meningkat




TangerangSatu.Com Serang – Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah mengungkapkan tren wisatawan baik lokal dan mancanegara yang berkunjung ke tempat wisata Anyar, Kecamatan Anyar terus mengalami kenaikan. Terlepas pada momen hari libur hari raya maupun lainnya.
“Informasi dari Disbudpar (Dinas Kebudayaan dan Pariwisata) tren nya naik untuk wisatawan lokal dan mancanegara ke tempat wisataa Anyar,” ujar Tatu Chasanah kepada wartawan di Pendopo Bupati Serang akhir pekan kemarin.
“Akan tetapi, memang karena pesaing-pesaing daerah tujuan wisata juga terus berlomba memperbaiki segalanya, ya Anyer juga tidak boleh ketinggalan,” lanjut Tatu Chasanah.
Dia mencontohkan seperti lokasi wisata Bali. Wisatawasn yang hendak berkunjung baik lokal maupun mancanegara menggunakan akomodasi pesawat bisa murah.
“Itu juga tantangan untuk Anyer. Ya kalau ke Anyer (wisatawan) menggunakan kendaraan pastinya, infrastruktur ini harus terus di perhatikan. Tapi, (infrastruktur) memang sudah baik,” terangnya.
Hanya saja, menurut Tatu Chasanah bahwa memang tujuan wisata di Kabupaten Serang harus ada yang baru dengan mengembangkan destinasi yang baru. Jadi, para wisatawan lokal dan mancanegara  tidak hanya bermain ke pantai, tapi harus di kelola juga seni dan budaya yang tidak di miliki daerah lain seperti seni debus.
“Seni dan budaya salah satunya debus harus menyuguhkan kepada wisatawan dengan lebih menarik, dengan tujuan menjadi wisata, atau pun destinasi-destinasi lainnya,” paparnya.
“Destinasiwa lain yang belum dikelola dengan baik itu seperti air terjun yang ada di Kabupaten Serang, dan pemandian air panas batu kuwung di Kecamatan Padarincang,” urai Tatu Chasanah.
Ditanya apakah Kendala yang dialami Pemda Serang, sebut Tatu Chasanah, kalau kendala berada pada promosi. Namun, saat ini sudah baru dibentuk Badan Promosi Bersama melibatkan Pemda Serang dan pihak Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI).
“Pemda harus lebih ditingkatkan lagi promosinya. Juga menyiapkan masyarakat Anyer harus lebih siap menyajikan tempat wisata, keramahan sudah pasti. Kemudian keamanan, wisawatan butuh kenyamanan harus di jamin oleh masyarakat Kabupaten Serang, pastinya kebersihan juga,” katanya.
“Pada intinya kita akan terus memperbaiki destinasi-destinasi wisata yang ada, meningkatkan promosi, memperbaiki infrastruktur jalan di lajur Anyer harus di perbaiki. Ini masih menjadi PR Pemda Serang,” tutur Tatu Chasanah. Seraya menambahkan, bahwa pihaknya juga akan menata masyarakat pelaku usaha di sekitar kawasan wisata.

  • Ida Rosidah/Ateng Sanusih

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kunjungan Wisatawan ke Anyer Terus Meningkat"

Post a Comment