Polda Akan Awasi Pendistribusian Logisltik Pilkada Banten


Kapolda Banten, Brigjen Listyo Sigit Prabowo


TangerangSatu.com SERANG - Untuk memastikan tidak adanya peluang oknum tertentu untuk memanipulasi atau memalsukan surat suara, Kepolisian Daerah (Polda) Banten akan mengawal secara ketat proses pendistribusian logistik Pilkada Banten 2017. 
Pengawalan akan dilakukan mulai dari percetakan surat suara hingga pendistribusian ke masing-masing kabupaten/kota.
“Untuk di tempat-tempat pencetakan surat suara sendiri pada saat mencetak juga harus diawasi. Sehingga yang akan dicetak dan yang akan didistribusikan jumlahnya sesuai. Di luar itu, kita juga tidak ingin ada beredar surat suara yang di luar yang ditentukan,” ungkap Kapolda Banten, Brigjen Listyo Sigit Prabowo kepada wartawan kemarin.
Untuk melancarkan rencana tersebut, mantan Ajudan Presiden RI Joko Widodo itu mengaku sudah melakukan rapat dengan pihak terkait seperti KPU dan Bawaslu untuk bersama-sama melakukan pengamanan pada proses pesta demokrasi di tanah jawara. ‪
”Kita pastikan posisi (surat suara dan kotak suara) sampai akhir dalam kondisi sama. Itu yang paling penting,” tuturnya.

Untuk pola pengamanan di gudang tempat penyimpanan surat suara sendiri, lanjut Kapolda akan menempatan personel dengan pola pergantian shift.
“Kita tempatkan personel untuk mengawasi prosesnya. Tidak terlibat tapi mengawasi. Kita yakinkan dengan pihak terkait bahwa surat suara dan kotak suara sesuai yang ditentukan,” ujarnya.

  • Idar Sanusih

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Polda Akan Awasi Pendistribusian Logisltik Pilkada Banten"

Post a Comment