Golkar Kota Tangerang Ajukan Andika Calon Gubernur

Rapat Pleno Diperluas DPD Partai Golkar Kota Tangerang mengusulkan Andika Hazrumy  sebagai calon gubernur pada Pilgub Banten 2017, Rabu malam 1 Juni 2016 di sekretariat partai tersebut Jl Syech Yusuf. (foto: www.tangerangsatu.com/ida rosidah)

KOTA TANGERANG - Secara bulat putra pertama Ratut Atut Chosiyah, Andika Hazrumy diusulkan menjadi calon Gubernur Banten untuk pemilihan gubernur 2017 mendatang oleh Dewan Pimpinan Daerah  Partai Golongan Karya (DPD Partai Golkar) Kota Tangerang.
Usulan itu diputuskan dalam Rapat Pleno Diperluas DPD Partai Golkar Kota Tangerang, Rabu malam 1 Juni 2016 di sekretariat partai tersebut Jl Syech Yusuf. Rapat Pleno Diperluas tersebut dihadiri seluruh jajaran DPD Partai Golkar Kota Tangerang sampai dengan tingkat Pengurus Kecamatan.
Ketua DPD Partai Golkar Kota Tangerang, Abdul Syukur kepada www.tangerangsatu.com menjelaskan, pengusulan nama Andika Hazrumy ini berdasarkan survey internal.
“Dari hasil survey internal, kita sepakat untuk mengusung satu calon Andika Hazrumy,” terang Abdul Syukur.
Setelah diusulkan dari DPD Partai Golkar Tangerang, sambung Abdul Syukur nama calon itu akan dirapatkan di tingkat provinsi untuk selanjutnya diajukan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar di Jakarta.
Sementara itu Andika Hazrumy yang hadir pada kesempatan tersebut mengatakan, DPD Partai Golkar Kota Tangerang adalah yang terakhir melakukan rapat pleno diperluas.
Dengan demikian, tambah Andika seluruh DPD Partai Golkar tingkat kabupaten dan kota seprovinsi Banten telah rampung melakukan rapat pleno diperluas.
Dalam penjelasannya Andika Hazrumy menegaskan bahwa dirinya akan konsen dalam membangun Banten kepada tiga bidang utama yakni, pendidikan, kesehatan dan infrastruktur. Tiga bidang tersebut menurutnya hal yang wajib diprioritaskan untuk kemajuan masyarakat Banten.
  • Ateng Sanusih/Ida Rosidah



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Golkar Kota Tangerang Ajukan Andika Calon Gubernur"

Post a Comment